Website Resmi SDIT Jabal Nur

Sambutan Kepala Sekolah

Susanah Wati, M.Pd.

Kepala SD IT Jabal Nur

Bissmillahirrahmanirrahiim

Assalamu’alaikum Wr. Wb.

Dengan mengucapkan Syukur Alhamdulillah kepada Allah swt atas petunjuk dan bimbingannya kepada kami dari tahun 1999 ( sejak berdiri ) sampai sekarang 2020 masih diberi kepercayaan untuk mengelola atau menjalankan amanah ini.

Perkembangan dan perubahan dunia pendidikan di Indonesia tidak terlepas dari pengaruh perubahan abad 21, perkembangan ilmu pengetahuan dan teknologi, serta seni dan budaya.

Perkembangan dan perubahan tersebut menuntut perubahan dan peningkatan di bidang pendidikan termasuk di SD IT Jabal Nur dalam menyiapkan peserta didik untuk mewujudkan Sumber Daya Manusia yang unggul dalam Ilmu Pengetahuan, Teknologi dan Berkarakter Islami.

Salah satu upaya peningkatan mutu di SD IT Jabal Nur Gamping, adalah penyelenggaraan proses belajar mengajar yang unggul dalam ilmu pengetahuan dan teknologi sehingga sekolah berupaya membangun sebuah Website, yang merupakan website resmi SD IT Jabal Nur Gamping. Tujuan adanya Website ini adalah sebagai jalan untuk memperoleh informasi,  dan media untuk menggali sumber belajar bagi semua warga sekolah melalui dunia internet, untuk menumbuhkan kreatifitas guru maupun siswa, sebagai media untuk memberikan informasi tentang sekolah baik kepada orangtua/wali siswa, maupun masyarakat secara luas, sebagai ajang komunikasi antara guru, siswa, alumni dan masyarakat.

 

Semoga website ini dapat bermanfaat khusunya dalam meningkatkan mutu pendidikan di SD IT Jabal Nur Gamping dan dunia pendidikan pada umumnya. Aamiin.

Share this 

Facebook 0
WhatsApp
Twitter
Google+ 0
Email

2 pemikiran pada “Sambutan Kepala Sekolah

    • Bisa bapak/ibu. Sila klik bit.ly/PPDBSDITJabalNur2022-2023 untuk melakukan pendaftaran secara online atau langsung datang ke sekolah nggih

Tinggalkan komentar